Selasa, 22 Juni 2010

Stuttgart Weihnachtmarkt

Musim telah berganti. Musim dingin telah digantikan musim semi yang kini segera digantikan musim panas. Tahun ini cuaca agak aneh. Udara dingin dan salju berlangsung lebih lama dari tahun sebelumnya. Bahkan di daerah selatan Prancis, kot pelabuhan yang biasanya bermandikan cahaya matahari musim dingin seklai pun kali ini diterpa salju tebal, dan itu terjadi di akhir bulan Februari. Hal sangat langka terjadi bahkan bagi penduduk asli kota tersebut yang sudah tinggal di sana hampir seumur hidupnya.
Saya suka putih dan lembutnya salju yang baru turun. Namun saya tidak suka basah dan beceknya jalanan karena salju yang mencair.

Saya melewatkan musim dingin tahun 2009 di kota Stuttgart. Untungnya pemanas di apartemen berfungsi dengan baik. Dinginnya udara luar benar-benar menyiksa. Tangan dan kakiku hampir pasti selalu membeku.
Stuttgart di musim dingin terkenal dengan penurunan suhu, Oktoberfest dan Weihnachtmarkt-nya.

Oktoberfest adalah festival tahunan yang bertempat di taman terbesar kota Stuttgart dan berlangsung selama tiga minggu, dimulai akhir September dan berakhir pada pertengahan Oktober. Sementara Weihnachtmarkt adalah pasar natal yang berlangsung selama satu minggu sebelum natal.

Para Stuttgarter (penduduk kota Stuttgart) mengkalim Weihnachtmarkt mereka sebagai pasar natal terbesar di seluruh Eropa. Pasar ini memang cukup besar dengan memanfaatkan area di sekitar Schlossplatz hingga Rathaus. Di pasar ini bisa ditemukan berbaai hiasa tradisional yang dibuat dengan tangan. Karya-karya seni unik berbahan kayu yang tidak bisa ditemukan di toko-toko cinderamata biasa.

Untuk karya-karya tersebut tentu harga yang dipasan gjuga tidak sama dengan barang-barang pabrikan. Tapi hati-hati,karena tidak semua benda yang dijual adalah asli buatan Jerman. Benda-benda elektronik atau mekanik bisa jadi made in negara lain. Sementara untuk karya-karya tangan berbahan kayu, seperti mainan anak dan berbagai hiasan rumah, bisa dipastikan asli buatan tangan mereka.

Hal lain yang tidak bisa dipisahkan dari Weihnachtmarkt adalah kios makanan. Gluhwein dan Bratwurst adalah dua tipikal yang pasti akan ditemukan.

Malam itu hujan rintik menyertai langkahku menembus padatnya keramaian Weihnachtmarkt. Pernak-pernik dan mainan kayu yang cantik menggodaku. Sayang kondisi ekonomi tak mendukung untuk mengoleksi benda-benda cantik itu.

Tak ada salahnya mampir ke Weihnachtmarkt ini, salah satu peninggalan tradisi masyarakat Jerman, jika sedang berkunjung ke Stuttgart menjelang natal.

*Foto dalam tulisan ini diambil di Oktoberfest 2009*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar